Beranda | Artikel
Talbis Iblis Untuk Melakukan Pengembaraan
Kamis, 21 September 2023

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary

Talbis Iblis Untuk Melakukan Pengembaraan ini adalah bagian dari ceramah agama dan kajian Islam ilmiah dengan pembahasan kitab Talbis Iblis. Pembahasan ini disampaikan oleh Ustadz Abu Ihsan Al-Atsaary pada Senin, 2 Rabi’ul Awal 1445 H / 18 September 2023 M.

Kajian Tentang Talbis Iblis Untuk Melakukan Pengembaraan

Sebagian besar dari kaum Sufi melakukan pengembaraan itu untuk mengasingkan diri. Terkadang mereka pergi tanpa membawa bekal sama sekali. Mereka melakukan itu dengan berdalih ingin menguji tawakal kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala.

Tentunya, yang menjadi akibat dari sikap seperti ini adalah banyak sekali kewajiban-kewajiban yang mereka abaikan. Bahkan banyak di antara mereka juga yang menelantarkan keluarga. Dan sebagian besar dari mereka justru memang tidak berkeluarga, sebagaimana yang kita sebutkan sebelumnya, mereka menjauhi yang namanya nikah.

Lihat: Talbis Iblis terhadap Kaum Sufi yang tidak mau Menikah

Dan bagi yang tidak punya keluarga, banyak sekali kewajiban yang terabaikan. Misalnya, mereka mengembara dan akhirnya mengabaikan birrul walidain (kewajiban berbakti kepada orang tua), menyambung silaturahim, dan kewajiban-kewajiban duniawi lainnya.

Ironisnya, mereka menganggap perbuatan ini sebagai bentuk ketaatan dan upaya pendekatan diri kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala untuk mencapai derajat kewalian. Padahal, hakikatnya, mereka justru termasuk orang-orang yang telah menyimpang dari tuntunan sunnah Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam.

Berkaitan dengan melakukan perjalanan atau pengembaraan tanpa tujuan yang jelas, maka Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam melarang kita melakukan tindakan seperti itu. Tidak dibenarkan juga melakukan perjalanan ke sana kemari tanpa ada tujuan atau tanpa keperluan yang jelas, seperti orang yang kebingungan menghabiskan waktu.

Maka kalaupun kita berjalan di muka bumi, tentunya untuk tujuan mengambil pelajaran:

قُلْ سِيرُوا فِي الْأَرْضِ فَانظُرُوا كَيْفَ بَدَأَ الْخَلْقَ…

Katakanlah: “Berjalanlah di (muka) bumi, maka perhatikanlah bagaimana Allah menciptakan (manusia) dari permulaannya…” (QS. Al-‘Ankabut[29]: 20)

Kita diperintahkan untuk melakukan penelitian dan mengambil ibrah dan sejenisnya. Yaitu untuk menuntut ilmu dan mendapatkan faedah, bukan berjalan tanpa tujuan.

Dari Abu Umamah Radhiyallahu ‘Anhu, bahwa ada seseorang yang datang kepada nabi dan meminta izin: “Wahai Rasulullah, izinkanlah aku mengembara di muka bumi.” Maka Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda:

إنَّ سِياحةَ أُمَّتي الجِهادُ في سبيلِ اللَّهِ

“Pengembaraan umatku itu adalah berjihad di jalan Allah Subhanahu wa Ta’ala.” (HR. Abu Dawud dan Al-Hakim)

Jadi ada tujuan yang jelas seperti berjihad, menuntut ilmu, berdakwah, membantu saudaranya yang jauh, menyambung silaturahim.

Bagaimana penjelasan lengkapnya? Mari download mp3 kajian dan simak pembahasan yang penuh manfaat ini.

Download MP3 Kajian


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/53361-talbis-iblis-untuk-melakukan-pengembaraan/